07 April 2008

Mengapa Del Piero?

Juventus TIM Terpopuler di ITALIA
Juventus mungkin bukan pimpinan klasemen seperti Inter Milan tetapi tim tua asal kota Turin itu masih menjadi tim paling populer dan paling disukai suporter di Italia. Riset yang dilakukan Institute Nielsen Italia antara Juni dan Juli 2008 menyebutkan bahwa Serie A memiliki jumlah juta fans yang sangat besar, di mana 10 juta di antaranya menyukai Juventus. Posisi Juventus disusul Inter dan Milan, kemudian napoli dan AS Roma. Peringkat terbawah ditempati Chievo Verona yang disukai hanya 5000 fans. goal/dey
Mengapa Alessandro Del Piero?
Alex demikian ia dipanggil, pemain bernomor punggung 10 ini telah mencuri hati saya sejak ia merumput bersama si Nyonya Besar Juventus dan merebut secudeto pada musim Tahun 1994/ 1995, saat itu saya masih duduk di kelas I di Sekolah Menengah Atas Swasta di Prenduan Sumenep Madura.
Mengapa harus Alex Del Piero yang dipilih sebagai idola ? Saat itu saya mempunyai hobi menggunting koran bekas untuk dijadikan hiasan di kamar, dan kebetulan gambar pemain dari tim Juventus yang mendominasi. Melihat kamar banyak dengan gambar pemain sepak bolanya temen dekat saya menyangka kalau saya hobi bola, akhirnya pada suatu saat ia memberiku hadiah poster bola yang bagus – bagus. Singkat cerita akhirnya saya mulai mengenal wajah dan nama – nama pemain sepak bola yang ada di poster tersebut, dan Del Pierolah dengan Timnya Juventus yang menjadi pilihan. Saya penasaran bagaimana sih permainan Del Piero yang sesungguhnya?, akhirnya aku putuskan untuk nonton siaran televisi. Alessandro Del Piero saat itu menjadi pemain yang mempunyai skill dan bakatnya luar biasa dibandingkan dengan pemain lainnya.
Cinta dan kekaguman saya semakin kuat saat pemain yang lahir pada tanggal 9 November 1974 ini dapat menghantarkan Juventus di final Liga Champions 1998 meski juventus kalah dari Tim Spanyol Real madrid, karakter dan kematangan mentalnya yang menjadi faktor utama cinta ini bertahan hingga saat ini. Dari waktu ke waktu, hari ke hari, tahun ke tahun, akhirnya minat dan hobi saya akan sepakbola semakin redup, saya tidak akan memberikan ruang di hati ini untuk sepak bola.
Namun, hati dan fikiran ini berkata lain, hati ini tidak dapat dibohongi ketika membaca dan menyaksikan berita tentang Klasemen Sementra, Capolista, Top Scorer dan tim yang Scudetto dari musim ke musim di Seri A Italia. Penulis memutuskan bahwa, sebagai idola di antara Pemain Tim Juventus Alessandro Del Piero yang akrab dipanggil “Alex” mencatatkan dirinya sebagai salah satu top scorer Juventus sepanjang masa. Alex menyamai prestasi penyerang legendaris Giampiero Boniparti, yang mengoleksi 182 gol. Dengan tambahan satu gol lagi akan membuat Alex memegang rekor pencetak gol terbanyak.



Biodata Del Piero
Nama : Alessandro Del Piero
TTL : Conegliano, Trevisco, Italia, 9 November 1974
Klub : Juventus
Posisi : Depan
Kostum : 10
Tinggi : 173 cm Berat : 73 kg
Julukan : Alex, Pinturicchio
Status : single, pacar Sonia Amoruso
Karier : Padova (1991-1992), Juventus (1993-….)
Prestasi : 6 Scudetto Italia (1994/95, 1996/97, 1997/98, 2001/02, 2002/2003, 2004/2005), Liga Chanpions (1995/96), Piala Intercontinental (1996), Piala Super Eropa(1996), Copa Italia (1995, 1997, 2002, 2003).




4 komentar:

the next one mengatakan...

delpiero adalah sosok pesepakbola yang harus dicontoh oleh orang lain.. kesetiaannya bersama juve walau bermain di seri b.. dia relakan untuk juve walau pada saat itu namanya sedang naik2nya. kebesaran sosok delpiero adalah fenomenal bagi saya....

the next one mengatakan...

pertama kali saya mengenal liga dunia, saat itu pertandingan liga italia antara juve versus parma.. gak salah waktu itu nonton aksi para bintang lapangan.. saat itulah saya mengidolakan juventus sebagai tim faforit, dan delpiero pemain yang saya idolakan. apalagi nonton pertandingan juventus, tanpa ada sosok delpiero ditim juve saya jadi males aja nonton. gak tau kenapa delpiero adalah fenomenal bagi saya. walau sekarang sudah banyak pemain2 top lain, tapi bagi saya delpiero adalah nomor satu.. dari delpiero lah saya mengenal bola, dari dia juga saya menyukai juve, apapun delpiero dia tetap idola saya dalam sepakbola. gak tau jadinya kalau suatu saat nanti dia pensiun apakah saya masih suka bola atau tidak. yang jelas saat ini delpiero dan juve adalah favorit saya.

the next one mengatakan...

berbicara sosok delpiero, pemain sekaligus kapten juve ini... perubahan yang saya liat disetiap penampilannya... saya merasa sedikit kecewa,, kenapa? dulu sewaktu era 98-2000 idola saya ini sangat beranulir sekali untuk menciptakan gol dan gol. dribel dan tendangan akuratnya sangat mematikan. tapi sekarang kenapa ada perubahan. apa mungkin posisinya sebagai seken striker membuat dia hanya memberi asis pada teman2nya. saya sangat merindukan sang idola saya ini menjadi penentu dalam setiap pertandingan... haru sekali melihat del piero menjadi penentu.. teringat saat delpiero memborong gol kegawang madrid.. ada air mata kebahagiaan tersendiri bagi saya buat sang idola... tetap semangat alex ku....

the next one mengatakan...

delpiero adalah juve... juve adalah delpiero.
itulah ungkapan yang tepat bagi saya.. fantastis dan fenomenal..
walaupun tidak muda lagi saya harapkan semagat mudamu bangkit lagi untuk kesuksesan juventus dan timnas italia.. jiwa besarmu mengalahkan segalanya jadi,
buat fansnya delpiero ayo dukung dan support alex..